Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bahaya Investasi Bodong

Penamorf - Halo sobat Pena! Bagaimana kabarmu? Semoga dalam keadaan sehat dan tentunya  dalam lindungan Tuhan.  Investasi menjadi salah satu hal yang asik untuk dipelajari dan juga dibicarakan.

Saat ini edukasi finansial sudah tersebar di mana-mana. Kamu tidak harus kuliah ekonomi, dari internet dan sosial media saja sudah bisa kamu research tentang investasi. Pembahasan mengenai investasi sendiri banyak sekali mulai dari saham, reksadana, bahkan sampai investasi crypto. 

Sayangnya jarang sekali pembahasan mengenai investasi bodong. Meskipun berita kasus investasi bodong  selalu ada. Sebenarnya apa itu investasi bodong? apa saja jenisnya? ini dia penjelasannya : 

Definisi Investasi Bodong 

Investasi bodong adalah sebuah istilah yang disematkan pada investasi palsu dimana seseorang diminta menyetorkan dananya untuk penanaman modal. Biasanya penanaman modal tersebut digunakan untuk bisnis gaib atau  produk yang belum pernah ada.

Ciri-ciri Investasi Bodong 

Meski sudah banyak kasus mengenai investasi bodong, sayangnya kasus ini masih ada saja. Bahkan pernah ada investasi bodong dalam skala besar-besaran yang merugikan banyak orang. Nominalnya menyentuh ratusan miliar. 

Orang-orang dengan literasi keuangan rendah menjadi sasaran empuk investasi bodong. Berikut adalah ciri-ciri  investasi bodong : 

A. Iming-iming mendapat untung besar

Bila ada seseorang menawarkan investasi dengan untung besar. Coba  dengarkan terlebih dahulu. Tanyakan semua hal yang ada dipikiran. Semakin detail pertanyaan, seseorang yang menawarkan investasi bodong akan kualahan menjawab. 

Biasanya  pola investasi bodong sendiri sudah mematok keuntungan. Misalkan kalau kamu join X dalam satu bulan untung 5 kali lipat dengan pendanaan minimal Rp. xxx.xxxx.  Kalau seperti itu kamu bisa percaya?

B. Asal cari investor tanpa pencatatan keuangan

Kebiasaany dari investasi bodong adalah asal dapat investor yang jadi korban. Mereka tidak mencatat dana dari investor. Harusnya dana investasi dimasukan ke akun terpisah atau segregated account. Wajar kalau kasus investasi bodong sendiri tau-tau kerugian bernilai fantastis

C. Tidak ada izin 

Kalau kamu tahu-tahu didatangi seseorang yang menawarkan investasi legit. Alangkah baiknya kamu dengarkan baik-baik dan cek terlebih dahulu legalitasnya. Kalau legal dan jelas izinnya, tidak usah ragu. 

Tapi jangan sampai mengiyakan investasi tanpa mengecek legalitas dan izin badan hukumnya. Pastikan perusahaan yang menawarkan investasi  memperoleh ijin dari OJK (Otoritas Jasa Keuangan) 

D. Mengatasnamakan perusahaan besar

Salah satu cara untuk meyakinkan calon korban investor bodong  adalah dengan cara mengatasnamakan perusahaan besar. Biasanya perusahaan yang digunakan adalah perusahaan yang berkaitan dengan industri keuangan.

E. Berhenti kapan saja

Investasi bodong biasanya akan berhenti ketika pengelolaan dana mulai berantakan. Atau bisa saja berhenti ketika sudah tidak ada lagi korban yang bergabung . Jadi cepat atau lambat yang namanya investasi bodong bakal berhenti.

Berhati-hatilah sobat pena! Terutama bagi mereka yang menawarkan investasi dan mendapat keuntungan yang begitu besar.