Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 kelebihan spotify premium

Spotify. Mendengar kata itu pasti langsung terbesit sebuah aplikasi streaming musik  yang sangat populer didunia, Saat ini untuk mendengar musik   bukan jamannya lagi menggunakan mp3 bajakan. MP3 bajakan dulu sangat populer karena bebas dan gratis mengunduhnya.

Keuntungannya musik bajakan adalah penikmat musik bisa mendengarkan musik gratis tanpa harus membeli album fisik. Tetapi ada dampak buruknya juga loh bila mendengarkan musik bajakan. Salah satunya menurunkan pendapatan si penyanyi. 

Sekarang untuk mendengar musik original  bisa menggunakan aplikasi. Aplikasi tersebut bernama Spotify. Pengguna tinggal membayar langganannya saja. Biasanya harga umum Rp. 50.000 perbulannya. 

Ada beberapa kelebihan spotify premium. Diantaranya : 

1. Unduh Musik dengan Spotify

Spotify Premium memberikan opsi bagi yang memiliki kuota terbatas dan sinyal yang lemah. Pengguna bisa mengunduh lagu dan menyimpannya di spotify. Jumlah lagu yang diunduhpun bebas tidak ada batasan. Karena sudah membayar member spotify.

Usahakan unduh lagu yang disukai saja. Biasanya lagu yang disukai bisa mengubah mood menjadi lebih baik. Siapa tau bisa membantu

2. Tidak ada Iklan

Kalau ini si sudah pasti fitur yang sangat membantu. Dengan spotify premium, pengguna bisa terhindar dari yang namanya iklan. Algoritma digital saat ini sangatlah tajam. Jadi kalau sedang searching suatu produk, bisa-bisanya iklan produk yang bersangkutan muncul. 

Spotify premium tidak ada iklannya. Tidak akan terganggu saat mendengarkan musik atau podcast. 

3. Tidak diacak

Kalau menggunakan spotify gratis, lagu yang dicari dengan hasil pasti beda jauh. Mungkin hasilnya memiliki judul yang sesuai seperti yang  sedang dicari. Namun setelah diputar malah lagu tidak jelas.  Dengan spotify premium, lagu yang dicari dengan hasilnya sudah pasti sesuai. Jawabannya lagu yang dicari tidak diacak. 

4. Kualitas lebih jernih

Siapa sangka dengan spotify premium. Pengguna bisa mendapatkan kualitas suara yang lebih bagus. Bila dibanding dengan spotify gratis, suara musik yang didengar kurang jernih.  Pengguna spotify berbayar tidak akan terganggu oleh kualitas musik versi spotify gratis. 

5. Bisa  buat playlist sendiri

Kelebihan spotify premium adalah bisa membuat playlist sendiri. Playlist tersebut bisa dibagikan melalui sosial media. Biasanya pada pamer playlist di IG masing-masing. Playlist tersebut tidak memiliki batasan sama sekali. 

Itu dia 5 kelebihan menggunakan Spotify premium. Apakah kamu berminat menggunakannya ?